Pages

Sabtu, 14 April 2012

Bangkitnya Jejaring So’sial


Friendster

Kalian tentu tak asing lagi dengan kata Friendster. Nama tersebut telah lama melekat di benak para khalayak 4L4Y, khususnya mereka yang gemar mencari teman dan membangun jaringan pertemanan di dunia maya.


“Jangan ngaku anak 4L4Y kalau nggak punya account di Friendster.” Begitulah kira-kira komentarku tentang jejaring sosial yang satu ini. Sebagian dari kalian mungkin tidak setuju, namun mesti diakui kalau Friendster muncul saat bangsa ini tengah dirundung alay.
Tanpa mengurangi rasa hormat, aku juga pernah menjadi bagian dari keluarga besar Friendster ini, tapi aku gak alay-alay amat koq waktu itu. Cuma sempat ada foto yang diambil dengan tangan sendiri dari atas dengan sudut kemiringan 45 derajat sambil memiringkan sedikit kepala. Tentunya dengan tampang yang sok cool dan candid (--,)
Sampai saat ini pun aku gak tau gimana kabarnya friendsterku sekarang. Terakhir kali berkunjung, kondisinya mengenaskan. Usang banget, di pojokan testimoni ada sarang laba-labanya. Cat background udah mulai luntur dan sepi dari pengunjung. Malah ada kabar situs Friendster sekarang sudah bangkrut dan berganti jadi situs game online. Namun patut diakui Friendster udah banyak berjasa sebagai pelopor awal kebangkitan era jejaring sosial pada saat itu meski banyak menghasilkan alumni-alumni yang kurang sepantasnya.



Facebook






Jejaring sosial yang pertama kali diluncurkan tanggal 4 Februari 2004 oleh Mark Zuckerberg ini termasuk yang terbanyak pengguna nya di seluruh dunia, karena bersifat lebih formal dan bisa di pakai oleh semua kalangan usia. Mulai dari anak-anak sampai encang-encing nyak babe ada yang punya efbe lho (bahasa kerennya Facebook) meski dengan username yang tidak lazim.

Yak, berikut ini beberapa kelebihan FB:

-Bisa pakai username sesuka hati kalian, sekreatif mungkin, seperti contoh berikut







- Bisa menyimpan album foto-foto alay kalian dan mem-publish nya ke semua






-Bisa pasang status berpacaran dengan sesama jenis, rumit, udah tunangan, nikah, cerai, bahkan status janda atau duda
-Bisa buat dagang online macam-macam, mulai dari payung ganteng, pembesar payudara, sepatu bahkan rok. (kenapa dia tau aku suka pakai rok?)
-Bisa bikin grup/gerakan sesuka hati, dan pernah ditemukan beberapa grup seperti ini:
Gerakan 1 juta Facebooker Dukung Susi dan Anto Pacaran
Gerakan 1 juta Facebooker Dukung Ani Beli Handphone Baru
Gerakan 1 juta Pelajar Menolak Ujian Nasional (yang nge-like Cuma 1800an)



Twitter
Memang tidak dapat dipungkiri lagi kalau Twitter muncul di saat bangsa ini tengah dirundung galau. Twitter adalah jejaring sosial yang terbaru dan lagi populer saat ini. Jejaring ini berlogo seekor burung kecil berwarna biru dan huruf ‘t’ yang background nya biru juga. Aku sempat bingung apa hubungannya burung kecil dan biru? Lain halnya kalau burung besar dan film biru (yang ini aku juga gak tau)

Twitter ( Kicauan) adalah social media yang berupa tulisan hingga 140 karakter yang ditampilkan pada halaman profil pengguna. Aku juga gak tau kenapa mesti 140 karakter, kenapa gak 69, 76, 77, atau 234. Usut punya usut, rupanya 76 dan 234 udah dipakai rokok, 77 udah dipakai es teler dan 69 udah dipake Jupe.
Pengguna dapat melihat kicauan penulis lain yang dikenal dengan sebutan following, dan adalagi istilah Followers, Reply, Mention, Hashtag, RT, RW dsb.
Di Indonesia, Twitter sangat populer. Hal ini membuat Indonesia menduduki peringkat ke lima sebagai negara dengan pengguna Twitter terbanyak (info terakhir yang saya peroleh). Meskipun pengguna terbanyak ke lima, Indonesia patut berbangga hati sebagai pengguna tergalau nomer satu di dunia. 

Berikut adalah beberapa kata-kata yang populer di blantika timeline Indonesia:
- 4L4Y
- Galau nich
- Cemungud cemungud eaa..
- Folbek ea qaqa..
- Lo gue end
- Kamseupay
- Ciyus? Miapah?

Emang bener jejaring sosial itu mendekatkan yang jauh dan menjauhkan yang dekat. Jadi tempatkan secara benar porsi kalian dalam berjejaring sosial dan di dunia nyata. Satu lagi pesan saya, Dunia nyata beda dengan maya, jadi jangan menilai orang dari apa yang ada di dunia mayanya, nilailah ia saat di dunia nyata :)

#nowplaying Adele - Someone Like You

Nevermind I'll find timeline like you..
I tweet nothing but the best for you..


sumber gambar: www.google.com


0 komentar:

Posting Komentar