Senin, 15 April 2013 ini adalah hari pelaksanaan UN setingkat SMA/sederajat. Buat yang belum tau UN itu apa, UN itu Ujian Nasional, bukan Uji Nyali lho, walau beda-beda tipis sih...
*kemudian ada yang melambaikan tangan ke kamera*
Kebetulan aku ini yang cuma lulusan SMA, gini-gini aku juga dulu pernah SMA lho, walaupun cuma 3 taun. (lha emang maunya lulus berapa taun?)
Bukannya mau sombong ya, jamanku dulu standar kelulusan SMA masih 5,5 dan masih 5 kode soal. Gak setinggi jaman sekarang, dan ada 20 kode soal. Maklum anak jadul.. Karena itulah hatiku merasa terpanggil untuk bisa membantu adek-adek yang mau ujian dengan beberapa tips ujian di bawah ini yang dijamin tidak menyesatkan koq, karena sudah melalui banyak survey :
# Jangan duduk di kursi pengawas pas ujian berlangsung,
kursi peserta banyak kok
# Jangan bersandar di kursi, karena kita cuma boleh bersandar sama Tuhan YME
# Jadi, pastikan pensil yang kamu pake itu 2B, jangan yang
36B, kegedean..
# Pastikan lembar jawaban yang di isi bukan punya teman
kalian
# Pas ngisi nama di lembar jawaban, pastikan itu nama kamu,
bukan nama mantanmu
# Pastikan nama kamu semuanya huruf, jangan campur angka,
contoh H41KaL 4Hm4D1
# Isilah tanggal UN dengan benar, jangan malah ngisi tanggal
jadian
# Saat menghitamkan jawaban, pastikan bentuknya bulat. Jangan
kotak, segitiga apalagi bentuk bintang unyu-unyu
# Usahakan jangan gunakan kunci jawaban soal tahun lalu
# Pilihlah penghapus yang tepat, jangan pakai penghapus
kenangan indah saat bersamamu
# Buat cewek, jangan dandan menor. Itu cuma menambah
semangat perhatian pengawas kepadamu
# Kalau pengawas cowok, taruh majalah sport/otomotif di meja
untuk pengalih perhatian. Sukur kalo ada majalah dewasa
# Kerjain semua soal UN dalam 10 menit, kemudian keluar kelas.
Walaupun misalnya gak lulus, setidaknya kamu terlihat pintar
# Kerjain soal yang menurutmu paling gampang dulu. Kalau susah semua, tabahlah..
# Kerjain soal yang menurutmu paling gampang dulu. Kalau susah semua, tabahlah..
Bonus:
# Lulus UAN itu gampang, rata-rata mendekati 100% koq. Yang susah
itu lulus Perguruan Tinggi nya huahaha
Jangan tidur pas ujian
Jangan mudah percaya kunci jawaban
Tips terakhir yang paling benar adalah, tips diatas jangan terlalu dipikirin, tapi dijalanin, oke. Mudah-mudahan bisa sedikit membantu adek-adek yang mau UN, saya doain semoga semuanya lulus dan dapat nilai yang baik. Kalau nilai kalian bagus, itu semata-mata bukanlah karena tips ku diatas yang manjur ini tapi karena keahlian menyontek belajar kalian yang memang bagus.
Satu lagi pesan saya, ini baru ujian nasional, belum ujian hidup. Perjalanan kalian masih panjang, jadi yakinlah, dengan doa dan usaha pasti bisa.
Akhir kata, Selamat Menunaikan Ujian Nasional 2013, Mohon Maaf Saya Cakep Lahir Batin
sumber gambar: www.nyunyu.com dan browsing www.google.com
sumber gambar: www.nyunyu.com dan browsing www.google.com
0 komentar:
Posting Komentar